Kabupaten Kutai Timur menyabet sejumlah penghargaan pada momentum HUT Provinsi Kalimantan Timur ke-68 tahun. 

Pada perayaan yang digelar di Lapangan Stadion Gelora Kadrie Oening Sempaja Samarinda, Kutim meraih penghargaan terbaik pertama di Bidang Kehutanan serta Kepemudaan dan Olahraga. 

Tak tanggung-tanggung, Tanah Magic Land ini juga mendapatkan penghargaan terbaik kedua di Bidang Pembangunan Perindustrian, Perdagangan, serta Koperasi dan UMKM. 

Termasuk juga, penghargaan terbaik ketiga di Bidang Pembangunan Infrastruktur dan Investasi Daerah.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kutim (Pemkesra) Seskab Kutim, Poniso Suryo Renggono mengatakan, penghargaan ini menjadi motivasi bagi Kabupaten Kutai Timur untuk bersaing dengan daerah lain dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Penghargaan ini tidak hanya menjadi kebanggaan, tetapi juga tantangan bagi kami untuk bekerja lebih maksimal,” ungkapnya, Jumat (10/1/2025). 

Tak ayal, menurutnya, hal ini menunjukkan keseriusan pemerintah dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup dan mendukung kegiatan masyarakat.

“Ini bukti nyata bahwa pemerintah Kutim berkomitmen terhadap pengurangan kerusakan hutan, pelestarian lingkungan, dan pemberdayaan masyarakat,” ujarnya, 

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten dalam mencapai visi pembangunan berkelanjutan.

“Kami terus mendukung visi Presiden dan Gubernur Kalimantan Timur. Ke depan, kami akan lebih fokus pada pengembangan yang sejalan dengan peraturan pemerintah, baik di tingkat pusat maupun daerah,” jelasnya.  

Untuk itu, ia optimistis, penghargaan ini menjadi momentum untuk terus mendorong pembangunan yang berkelanjutan. Sebab menurutnya, keberhasilan di tingkat kabupaten akan berpengaruh pada pencapaian di tingkat provinsi.

“Dukungan semua pihak, termasuk pemuda, sangat penting untuk memastikan bahwa ‘Kutim Hebat 2045’ bukan hanya slogan, tetapi sebuah kenyataan,” pungkasnya.(adv/ary)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *